Langsung ke konten utama

𝙏𝙖𝙣𝙖𝙒𝙖𝙣 π™”π™–π™£π™œ π™π™šπ™§π™™π™–π™₯𝙖𝙩 π˜Ώπ™ž π™†π™šπ™—π™ͺ𝙣 π™Žπ™šπ™ π™€π™‘π™–π™

  

    Kebun sekolah memiliki definisi sebidang tanah yang terletak di area sekolah yang ditanami dengan berbagai macam tanaman tertentu yang bermanfaat bagi seluruh warga sekolah. Kebun sekolah dirawat secara bergilir dengan sebaik mungkin. Kebun sekolah menjadi alternatif pembelajaran di sekolah, mendukung proses belajar, dan meningkatkan motivasi belajar karena tempatnya yang nyaman, indah, dan sejuk. Kebun sekolah juga dapat menghilangkan jenuh karena terlalu lama berada di sekolah. Terdapat berbagai jenis tanaman yang biasanya ditanam di kebun sekolah, seperti tanaman hias, bunga hias, apotek hidup, tanaman buah, dan tanaman sayur. Tapi kali ini kita hanya akan membahas tentang bunga hias. Penasaran? Simak terus ya!

      Jenis bunga hias memiliki ketertarikan dari bunganya yang berwarna warni yang sangat cantik dan menarik. Ketertarikan bunga hias juga terdapat pada aromanya yang harum. Beberapa contoh bunga hias yang biasanya terdapat di kebun sekolah, yaitu:

1. Bunga Kembang Kertas/Bougenville

       Pohon bunga dengan tinggi lebih dari 10 meter ini memiliki batang yang cenderung keras, memiliki ranting, dan ditumbuhi duri di area batang dan rantingnya. Memiliki bentuk daun yang agak besar dengan sudut agak tirus. Tanaman ini disebut dengan bunga kembang kertas karena bentuk seludang bunganya yang tipis seperti kertas. Seludang bunga ini kerap dianggap sebagai bunga, walaupun bunga yang sebenarnya berukuran kecil yang terlindung oleh seludang. Warna bunga yang dimilikinya dapat beraneka ragam, seperti ungu, putih, merah, jingga dan terkadang dengan variasi yang beragam. Tanaman ini sangat sesuai ditanam di kawasan beriklim tropis seperti Indonesia.




Bunga Kembang Kertas


2. Bunga Kenanga(Cananga Odorata Macrophylla)

    

     Pohon Kenanga biasa memiliki tinggi kurang lebih 20 meter. Memiliki daun yang hijau halus, berbentuk bulat telur, pangkal daun mirip jantung dengan ujung daun runcing. Bunganya memiliki 6 kelopak sempit berwarna kuning kehijauan dan memiliki aroma yang harum sehingga bunga kenanga disuling menjadi minyak wangi. Tidak hanya itu, Bunga Kenanga memiliki banyak manfaat sebagai obat dan sumber kayu dan serat. Batangnya membulat dan mudah patah terutama saat masih muda. Memiliki buah berbentuk bulat telur terbalik, berdaging tebal, berwarna hijau ketika masih muda, dan menjadi hitam saat tua. Kenanga tumbuh subur di daerah tropis dengan ketinggian di bawah 1.200 mdpl.

Bunga Kenanga


3. Bunga Mawar(Rosa)


       Mawar adalah tumbuhan dikotil dengan batang berkayu dan berakar serabut dengan bentuk bulat memanjang. Tanaman ini merupakan tanaman semak berduri dengan tinggi mencapai 2 sampai 5 meter. Memiliki batang yang tidak beraturan dan memanjang yang disertai duri-duri di sekitarnya. Fungsi duri-duri ini adalah untuk melindungi diri dari serangan serangga. Memiliki daun yang berbentuk oval dan kecil dengan panjang 2 sampai 3 cm dan tergolong majemuk, karena pada satu cabang terdapat sekitar 5-9 anak daun. Lapisan bunga mawar sekitar 20 sampai 25 lapis atau bahkan lebih tergantung dari ukuran bunga mawar. Warna yang terdapat pada bunga mawar beragam, putih, merah, pink, ungu, biru, dan terkadang dengan variasi warna yang beragam. Biji bunga mawar berbentuk bulat sedikit oval yang memanjang berukuran kecil yang terdapat pada bagian bunganya.

Bunga Mawar

     Sekian dari saya, semoga bermanfaat ya!


Komentar